Bayam, siapa yang tidak kenal dengan sayuran yang satu ini. Makanan kesukaan seorang tokoh pria pelaut dalam serial cartoon popeye. Bayam (Amaranthus tricolor L) merupakan tumbuhan yang biasa ditanam untuk dikonsumsi daunnya.

ensiklopedia sayuran, sayur bayam, gudang sayuran
Tumbuhan Bayam
Bayam merupakan tumbuhan yang berasal dari Amerika Tropik, namun hingga sekarang bayam telah tersebar keseluruh daerah tropis dan subtropis seluruh dunia.

Tumbuhan bayam merupakan tumbuhan yang dapat tumbuh didaerah yang beriklim panas dan dingin. Namun tumbuhan ini dapat tumbuh lebih subur didaratan rendah pada lahan terbuka yang beriklim hangat dan cahaya kuat. Bayam relatif tahan terhadap pencahayaan langsung karena merupakan tumbuhan C4. 

Jenis Tumbuhan Bayam

Terdapat tiga varietas bayam yang termasuk ke dalam Amaranthus tricolor, yaitu bayam hijau biasa, bayam merah (Blitum rubrum), yang batang dan daunnya berwarna merah yang mengandung cairan merah, dan bayam putih (Blitum album), yang berwarna hijau keputih-putihan.  
Selain Amaranthus tricolor (A. tricolor), terdapat bayam jenis lain, seperti bayam kakap (A. hybridus), bayam duri (A.spinosus), dan bayam kotok/bayam tanah (A. blitum).

Gudang Sayuran, Ensiklopedia Sayuran, Bayam Merah
Bayam Merah (Blitum Rubrum)

Jenis bayam yang sering dibudidayakan adalah A. tricolor dan A. hybridus sedangkan jenis bayam lainnya tumbuh liar. Panen bayam cabut paling lama dilakukan selama 25 hari. Setelah itu, kualitasnya akan menurun karena daunnya menjadi kaku. Tanaman bayam dapat diperbanyak dengan biji.

Morfologi Tumbuhan Bayam
 
1. Akar Bayam
Akar tanaman bayam memiliki sistem perakaran tunggal.
 
2. Batang Bayam
Batang tanaman bayam berbentuk bulat, berair, lunak serta kurang berkayu. Warna batang bayam tergantung dari jenis bayam tersebut bayam hijau memiliki batang berwarna hijau, begitu juga bayam merah juga memiliki batang berwarna merah.

3. Daun
Daun bayam termasuk daun tunggal bertangkai. Warna daun mengikuti jenis bayam. Bentuk daun bundar telur memanjang. Panjang daun 1,5 cm sampai 6,0m cm. Lebar daun 0,5 cm hingga 3,2 cm. Tangkai daun berbentuk bulat, dengan bentuk permukaan opacus. Panjang tangkai daun 0,5 cm sampai 9,0 cm.

4. Bunga Bayam
Bunga bayam merupakan bunga berkelamin tunggal, tersusun majemuk tipe tukal yang rapat, berwarna hijau. Memiliki 5 mahkota dengan panjang 1,5 sampai 2,5 mm. Bunga jantan memiliki bentuk bulir, untuk bunga betina berbentuk bulat yang terdapat pada ketiak batang.

5. Buah bayam
Buah bayam berbentuk lonjong berwarna hijau dengan panjang 1,5 mm.

6. Biji Bayam
Biji bayam berwarna hitam mengkilat dengan panjang antara 0,8 sampai 1 mm.

Kandungan Bayam

Bayam merupakan sayuran yang mengandung banyak gizi sehingga bayam disebut sebagai Raja Sayuran (King of Vegetables). 20 persen kandungan bayam merupakan zat yang dibutuhkan dalam Angka Kebutuhan Gizi (AKG). Didalam 100 gram bayam mengandung tenaga sebesar 21 Kkal, 92,9 gram air, 02 gram lemak, 2,7 gram karbohitdrat, 2,1 gram protein, 1,4 gram abu, 0,7 gram serabut, 29 fosfor, 90 mg kalsium, 3,8 mg zat besi, 131 mg natrium, 385 mg kalium, 4080 ug betakaroten, 0,08 mg vitamin B1, 0,15 vitamin B2, 0,7 mg niacin, magnesium, 76,7 mg vitamin C, asam folat, serta asam oksalat.

Manfaat Bayam

1. Diet
seperti yang telah disebutkan sebelumnya 20 persen kandungan dalam banyam merupakan zat-zat yang dibutuhkan dalam Angka Kebutuhan Gizi (AKG) serat makanan. Tentunya serat makanan baik dalam pencernaan, mencegah sembelit serta mempertahankan gula darah. Selain itu serat bayam baik dalam menjaga tekanan darah dan pembuluh darah tentunya hal ini mencegah penyakit jantung serta stroke.

2. Kanker
Flavonoid, yaitu sebuah phytonutrisi dengan antikanker, banyak terdapat pada bayam. Flavonoid telah terbukti dapat memperlambat sel dalam perut manusia dan sel-sel kanker kulit.

3. Anti-Inflamasi
Bayam mengandung banyak sekali neoxanthin dan violaxanthin (dua anti-inflamasi epoxyxanthophylls) yang berperan penting dalam regulasi peradangan.

4. Antioksidan
Vitamin C, vitamin E, beta-karoten, mangan, seng, dan selenium juga banyak terkandung di bayam. Semuanya itu berfungsi sebagai antioksidan kuat yang memerangi terjadinya osteoporosis, aterosklerosis, dan tekanan darah tinggi.

5. Penglihatan
Dua antioksidan, yaitu lutein dan zeaxanthin yang terkandung didalam bayam mampu melindungi mata dari katarak dan usia degenerasi makula terkait.

6. Menjaga Kesehatan Usus
Kesehatan pencernaan dapat dijaga dengan makan lebih bayam. Beta-karoten dan vitamin C pada bayam berfungsi melindungi sel-sel usus dari efek berbahaya radikal bebas. Juga, kerusakan DNA dan mutasi pada sel-sel usus dapat dicegah dengan folat yang terdapat pada sayuran hijau ini.

7. Kekebalan
Satu cangkir bayam mengandung lebih dari 337 persen dari AKG vitamin A, yang tidak hanya melindungi dan memperkuat "entry point" ke dalam tubuh manusia, seperti membran mukosa, saluran pernapasan, saluran kemih dan usus, tetapi juga merupakan komponen kunci dari limfosit atau sel darah putih yang memerangi infeksi.

8. Kulit
Jumlah vitamin A yang tinggi pada bayam juga menjadikan kulit sehat dan memungkinkan retensi kelembaban yang tepat di epidermis, sehingga memerangi psoriasis, keratinisasi, jerawat, dan bahkan keriput.
 
9. Menjaga Kepadatan Tulang
Satu cangkir bayam rebus mengandung lebih dari 1000 persen AKG vitamin K yang dapat mencegah aktivasi kelebihan osteoklas (sel-sel yang memecah tulang). Serta membentuk sintesis osteocalcin, yakni protein yang sangat penting untuk menjaga kekuatan dan kepadatan tulang kita.

10. Mencegah Pengapuran
Vitamin K adalah komponen penting dari proses yang disebut karboksilasi yang menghasilkan protein matriks GLA yang secara langsung mencegah kalsium dari pembentukan kapur dalam jaringan. Mengonsumsi satu cangkir bayam berkontribusi terhadap proses ini yang melawan aterosklerosis, penyakit jantung, dan stroke.

11. Otak
vitamin K serta protein dalam bayam, memberikan kontribusi besar terhadap sistem saraf yang sehat dan fungsi otak untuk sintesis sphingolipids.

12. Pertumbuhan
Zat besi mineral yang terdapat pada bayam sangat baik untuk wanita menstruasi dan pertumbuhan anak-anak dan remaja. Dibandingkan dengan daging merah, bayam lebih banyak mengandung kalori  seperti rendah lemak dan bebas kolesterol.



Bahaya Bayam

Walaupun bayam memiliki sedugan manfaat, namun bayam juga bisa menyebabkan kerugian terhadap tubuh kita. Bayam mengandung senyawa yang bernama purin. Senyawa purin didalam bayam cukuplah tinggi sehingga dapat menyebabkan kadar asam urat bagi penderita asam urat dan rematik. Jadi bagi penderita asam urat tidak disarankan untuk mengkonsumsi bayam.

Selain itu bayam yang telah dimasak berulang kali atau pemanasan ulang juga membawa masalah. Bayam mengandung zat besi atau senyawa Ferro (Fe2+). Namun dikarenakan proses pemanasan ulang akan menyebabkan bayam mengalami proses oksidasi yang menyebakan senyawa Ferro (Fe2+)  berubah menjadi senyawa Ferri (Fe3+) yang sangat beracun bagi tubuh manusia. 

3 Comments